Kegiatan

Penjelasan Singkat

Tidak hanya fokus dalam hal riset dan praktikum. Laboratorium Adaptive Network juga memiliki berbagai kegiatan yang mendukung perkembangan mahasiswa dalam memperkenalkan dunia jaringan kepada khayalak umum

NetSchool

NetSchool adalah kegiatan study group atau program untuk melatih mahasiswa/i aktif Telkom University agar mempunyai dasar ilmu yang terkait dengan Network Computer dan Server Administration, serta untuk mencari talenta terbaik untuk direkrut sebagai anggota baru Adaptive Network Laboratory.







NetDevelopment

NetDevelopment adalah sebuah program lanjutan dari program NetSchool. Program ini bertujuan untuk mengembangkan keahlian calon asistant adapative network laboratory yang sudah lulus dan terpilih dari program NetSchool agar siap untuk menjalankan kegiatan riset yang akan dilakukan di laboratorium adaptive network.

NetHire

NetHire adalah kegiatan recruitment assistant research dan assistant praktikum Adaptive Network Laboratory. Dalam kegiatan ini para calon assitant akan mengikuti beberapa tahapan sebelum terpilih menjadi bagian dari assistant Adaptive Network Laboratory.







Adaptive Training

Adaptive Training merupakan salah satu kegiatan atau program pelatihan PREMIUM dari Adaptive Network Laboratory yang bersifat terbuka untuk umum. Materi training yang dibawakan antara lain Networking, Linux, Docker, Kubernetes, dan Pemrograman Python.



Daftar Adaptive Training

Seminar

Seminar adalah kegiatan atau program yang diadakan oleh Laboratorium Adaptive Network. Yang bertujuan untuk menambah wawasan dan mengenalkan teknologi yang ada sekarang kepada khalayak umum. Seminar yang diadakan mulai dari level internal kampus sampai level seminar nasional.







NetCompetition

NetCompetition merupakan Program laboratorium Adaptive Network dalam meningkatkan skill kompetitif dan kepanitian para asisten lab. Program ini juga bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan mengembangkan bakat para civitas akademik dalam bidang jaringan.